Jakarta, CNN Indonesia -- Hasil hitung cepat atau quick count Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA pilgub Jawa Barat menunjukkan pasangan calon Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum unggul dari ketiga paslon lain. Jumlah ini diperoleh dari suara masuk sebesar 52 persen hingga pukul 14.30 WIB.
Paslon nomor urut satu itu meraih 31,80 persen suara disusul paslon nomor urut empat Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi 27,60 persen.
Sementara di posisi ketiga paslon nomor urut tiga Sudrajat-Ahmad Syaikhu sebesar 27,58 persen. Di posisi paling buncit paslon nomor urut dua Tubagus Hasanuddin-Anton Charliyan sebesar 13,02 persen.
Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum tercatat unggul hasil sementara sejumlah lembaga survei. (ANTARA FOTO/Fahrul Jayadiputra) |
Tak berbeda jauh, hasil hitung cepat dari lembaga survey Charta Politika menunjukkan pasangan Ridwan Kamil-Uu paling unggul dengan jumlah perolehan suara 34,77 persen. Hanya saja jumlah suara masuk baru mencapai 28,33 persen.
Sementara di posisi kedua pasangan Sudrajat-Syaikhu unggul dengan jumlah 29,51 persen suara. Di posisi ketiga pasangan dua D, Deddy-Dedi memperoleh 23,45 persen suara dan di posisi akhir pasangan Hasanuddin-Anton sebesar 12,27 persen suara.
Hasil hitung Saiful Mujani Research Center (SMRC) juga menunjukkan pasangan Ridwan Kamil-Uu unggul dengan perolehan suara 32,61 persen dengan jumlah suara masuk 42 persen. Di posisi selanjutnya pasangan Deddy-Dedi sebesar 24,64 persen.
Sedangkan pasangan Sudrajat-Syaikhu di posisi ketiga dengan perolehan suara 29,50 persen. Kemudian Hasanuddin-Anton di posisi akhir dengan jumlah perolehan suara 13,25 persen.
(gil) Baca Dong Selanjut nya https://www.cnnindonesia.com/nasional/20180627134253-32-309436/ridwan-kamil-unggul-sementara-quick-count-tiga-lembaga-survei
Ridwan Kamil Unggul Sementara Quick Count Tiga Lembaga Survei
Reviewed by ahmad
on
Juni 27, 2018
Rating:
Tidak ada komentar: